Review Honda Beat CBS – ISS 2022

Review Honda Beat CBS – Tahun 2022 ini Honda meluncurkan type motor keluaran terbarunya yatiu Honda All New Beat yang terdapat perubahan besar dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
All New Beat ini sendiri mempunyai 3 variasi yaitu Honda Beat CBS, Honda Beat CBS-ISS dan
Honda Bear Deluxe.
Pada artikel kali ini akan membahas tentang Honda Beat CBS ISS yang diluncurkan pada tahun 2022.
Sesuai dengan nama tipenya Honda Bear CBS ISS sudah dilengkapi dengan fitur pengereman Combi Brake System (CBS) yang cara pengoperasiannya mudah cukup dengan menarik rem tangan sebelah kiri maka dengan otomatis rem belakang dan rem depan pun befungsi bersamaan dengan tepat dan fitur Idling Stop System (ISS) yang berfungsi untuk mematikan mesin secara otomatis ketika pengendara berhenti. Jadi dengan adanya ISS ini akan semakin menghemat bahan bakar dan menekan emisi gas buangnya.
Dengan fitur terbaru yang terdapat pada Honda Beat CBS ISS, motor ini dibanderol mulai harga Rp. 18,875 juta saja. Disclaimer saja untuk harga tiap tempat akan berbeda-beda, ya.

Mesin Honda Beat CBS ISS 2022

Motor ini sudah dibekali dengan mesin terbaru dengan kapasitas 110cc, 4 langkah dan SOHC. Mempunyai pendingin udara serta kompresi 10:1. Untuk tenaga motornya sendiri bisa tembus 8,89 HP dengan putaran 7500 RPM. Maksimal 9,3 Nm untuk torsinya dan diputaran 5500 RPM.
Sudah menggunakan sistem pembakaran Injeksi PGM-FI yang dipadukan dengan eSP atau Enhaced Smart Power.
Dengan adanya ISS dan ACG yang diterapkan pada motor ini membuat motor ini dapat meminimalisasi suara mesin yang dihidupkan dan mematikan mesin motor ketika motor berhenti lebih dari hitungan 3 detik. Honda Beat CBS ISS ini dapat menempuh jarak maksmimal 254,5 km dengan kapasitas tanki bahan bakar sebanyak 4,2 liter.

Bagian Depan Honda Beat CBS ISS 2022

Pada bagian depan Honda Beat CBS ISS ini terdapat lampu sein yang masih bohlam tapi headlamp nya sudah LED.
Pada spakbor depannya terdapat tulisan Combi Brake yang menandakan motor ini sudah menggunakan penguncian Combi Brake System (CBS) sesuai dengan namanya.
Ban depan menggunakan ban Federal ukurang 80/90, ring 14. Suspensi depan menggunakan teleskopis dengan rem cakram.
Jika dilihat di depan samping ada tulisan Honda pada spakbornya. Bagian Stepfloor cukup lebar yang dapat mengangkut beban sampai 125 km.
Pada bagian atasnya tepatnya dashboardnya terdapat rak penyimpanan barang yang cukup kecil pada sebelah kiri, di tengah terdapat gantungan barang dan sebelah kanan terdapat power outlet.
Namun, power outletnya ini masih menggunakan teknologi lama yang membutuhkan adaptor tambahan. Tapi motor ini cocoklah untuk para pengendara ojol atau yang sering bepergian jauh.
Pada bagian speedometer menggunakan perpaduan analog dan digital. Penanda kecepatan masih menggunakan analog namun pada penanda bensin dan jarak tempuh sudah menggunakan analog.
Pada stang bagian kanan terdapat tombol untuk menyalakan fitur ISS, dengan electrical stater berada di bawahnya. Sistem pengunciannya masih menggunakan kunci stang dan magnet.
Honda CBS ISS ini sudah support untuk dapat membuka bagasi dari depan.
Pada bagain stang kiri terdapat tombol untuk mengaktifkan lampu jarak jauh, lampu jarak dekat dan klakson.

Bagian Belakang Honda CBS ISS 2022

Pada bagian belakang Honda CBS ISS 2022 terutama pada bagian lampu sein masih menggunakan bohlam biasa, dan lampu remnya juga masih menggunakan bohlam.
Rem belakang menggunakan rem tromol dengan saringan udara yang sudah support eSP.
Terdapat kick starter, sama seperti tipe CBS dan Deluxe yang masih mempertahankan fitur ini. Terdapat 2 standard.
Ban belakang juga menggunakan ban Federal dengan ukuran 90/90 14 ring. Sebenarnya tipe Honda Beat CBS ISS ini dengan Honda Beat Deluxe ini tidak jauh berbeda dan hampir sama bahkan dari segi harganya pun hanya berbeda tipis.
Pada Honda Beat CBS ISS lebih mengedepankan konsep perpaduan warna doff dua warna, serta terdapat striping bertuliskan Honda pada bagian samping motor namun tidak timbul.
Sedangkan pada Honda Beat Deluxe sama-sama menggunakan teknologi CBS ISS, lebih mengedepankan konsep warna doff tapi hanya satu warna saja. Serta terdapat striping bertuliskan Honda pada bagian samping motor yang timbul.
Berbeda dengan Honda Beat CBS yang belum memakai teknologi ISS sehingga harganya pun terdapat perbedaan yang cukup tinggi dengan Beat CBS ISS dan Beat Deluxe.

About adit mr.

Check Also

Kelebihan dan Kekurangan Honda Vario 160, Rangka eSAF Masih Menjadi Masalah Serius

Meski banyak kompetitor serupa yang menawarkan produk setara, Honda Vario 160 tetap laris manis di …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *